Jumat, Maret 04, 2016 WIB
INSPIRASI

Aktivitas Membuat Orang Percaya Diri

1 Iklan hub Admin


Jogging

Kegiatan sosial akan berjalan baik apabila seseorang memiliki kondisi fisik sehat dan bugar. Jogging dapat meningkatkan citra diri karena Anda merasa memiliki tubuh sehat. Dengan begitu Anda percaya diri berhubungan dengan orang lain.

Ikut Tim Olahraga

Bergabung dengan klub sepak bola atau bola basket dapat meningkatkan kepercayaan diri. Sebab, selain lebih percaya diri karena punya keterampilan, di dalam tim Anda juga dilatih berinteraksi dengan rekan-rekan lainnya.

Ikut Kegiatan Kemasyarakatan

Apakah Anda tahu ada kelompok-kelompok swadaya yang dirancang khusus untuk orang-orang yang memang rendah diri? Ya, lewat jalur ini Anda akan dilatih bersosialisasi dengan orang lain. Sehingga setelah ke luar dari kegiatan ini seseorang menjadi percaya diri.