Senin, Januari 18, 2016 WIB
MOTOROTOMOTIF

Jinakkan Putaran Bawah Jupiter MX

1 Iklan hub Admin


Yamaha Jupiter MX dikenal memiliki mesin yang punya performa menjanjikan. Motor ini memproduksi torsi yang melimpah di putaran bawah. Dengan kata lain, garang. Sayangnya, motor jenis ini relatif tidak cocok digunakan dalam kemacetan.

Lantas, bagaimana cara 'memperhalus' MX di putaran bawah? Faisal, mekanik Yamaha Dimas Motor, Depok, Jawa Barat, menyarankan memundurkan pengapian dari throttle position sensor (TPS).

TPS adalah bagian dari mesin injeksi yang mengatur masuknya udara ke mesin pembakaran. "Sederhananya memperlambat pembakaran di ruang bakar. Jadi waktu di gas tidak terlalu agresif," ujarnya kepada Liputan6.com, beberapa waktu yang lalu.

"Caranya dengan menambahkan beban. Biar motor lebih berat sehingga hentakkan pun tidak terlalu liar," tambahnya.

Faisal kemudian mencontohkan cara menambahkan beban tersebut. "Dari mulai pakai ban lebih besar, velgnya juga bisa diganti pakai variasi yang lebih besar, lebih berat. Lalu tambah juga aksesori lainnya," tambahnya.