Rabu, Desember 02, 2015 WIB
KESEHATANOLAHRAGATIPS RINGAN

Mau Perut Ramping Dalam Sebulan? Baca Ini!

1 Iklan hub Admin

Sejak lama wanita umumnya bermimpi punya perut ramping dalam hidupnya. Tapi terkadang, wanita masih enggan melakukan olahraga yang dianjurkan,

Anda dapat mengikuti empat trik rampingkan perut berikut ini dengan teratur selama sebulan, dijamin impian punya perut datar akan terwujud.

Squats

Bila ingin mengecilkan perut dalam waktu satu bulan, Anda wajib melakukan latihan squat di tempat gym atau di rumah. Latihan ini membuat otot di daerah perut, pinggul, paha dan bokong menjadi kencang.

Makanan rendah kalori

Diet rendah kalori sangat diwajibkan untuk orang-orang yang ingin mengecilkan perut. Sehingga Anda wajib mengonsumsi makanan tinggi protein, nutrisi dan lemak yang baik untuk memberikan tubuh energi, serta cukup untuk membakar lemak di daerah perut.

Minum teh hijau

Minum dua cangkir teh hijau dalam sehari, dapat membakar kalori dan lemak jahat di dalam tubuh Anda. Minuman ini juga mengandung senyawa antioksidan yang mampu mendetoksifikasi racun dari dalam tubuh Anda.

Latihan pernapasan

Bila ingin menurunkan berat badan, sekaligus mengecilkan perut, coba lakukan latihan pernapasan seperti dalam gerakan yoga. Terlebih, Anda harus memilih lokasi dengan udara sehat dan segar, agar napas Anda nyaman dan pikiran tenang.