Jumat, Desember 04, 2015 WIB
TEKNOLOGI

Huawei Kembangkan Teknologi 5G! Baca!

1 Iklan hub Admin


Indonesia baru-baru ini menerapkan generasi ke empat atau bisa biasa dikenal 4G untuk perkembangan komunikasi. Di saat kita baru menerapkan, ternyata teknologi 5G kini tengah disiapkan meluncur.

Daniel Joseph Kelly, Vice President and Head of International Media Affairs, Huawei Technologies, menjelaskan, dalam tekonolgi 5G ini kemampuan 10Gb per second sehingga untuk mengunduh video yang berat hanya membutuhkan beberapa detik.

“Teknologi 5G memiliki tingkat keefektifan tiga kali lipat dari 4G dalam penggunaan spektrum sehingga ini bisa efektif dalam pemanfaatan jaringan,” kata Daniel di kantornya, Shenzhen, China.

Untuk pengembangan generasi ke lima tersebut, Huawei telah bekerja sama dengan sejumlah negara. “Kita melakukan kerja sama dengan Korea, Jepang, China, dan Rusia,” tuturnya.

Meski demikian, Daniel meminta konsumen untuk bersabar agar dapat menggunakan teknologi tersebut. Pasalnya, pengembangan tersebut membutuhkan waktu yang tidak sedikit.

“Seperti kita tahu, 4G baru diperkenalkan pada 2009 namun penerapannya dilakukan baru-baru ini. Melihat hal tersebut, saya optimis 5G akan dilakukan komersialisasi pada 2020,” tuturnya.